Kamis, 15 Maret 2012

Antisipasi Gangguan di Kecepatan Tinggi

  • Antisipasi Gangguan di Kecepatan Tinggi
Jumlah kecelakaan mobil di Indonesia beberapa bulan kebelakang memang masih terus meningkat. Untuk itu pengendara dituntut lebih berhati hati. Tidak hanya mepertajam wawasan seputar menjaga hal teknis kendaraan, faktor perilaku mengemudi juga perlu diperhatikan betul.


Salah satunya adalah bagimana mengantisipasi gangguan-gangguan yang terjadi saat kecepatan tinggi. Bila terjadi kesalahan dalam melakukan awalan di kecepatan tinggi, maka kecelakaan akan sulit untuk dihindari. Terutama jika pengalaman pengemudi minim, sehingga gerakan otomatis yang benar sulit didapat.


Kesalahan yang banyak dilakukan adalah dalam memutar lingkar kemudi, akibat kesalahan memegang lingkar kemudi itu sendiri. Ditambah teknik pengereman yang salah. Selain itu, faktor teknis kendaraan memang bisa jadi penyebab kecelakaan, seperti kondisi ban yang sudah tidak layak pakai, sehingga pecah saat melaju di kecepatan tinggi atau mesin yang tiba-tiba rusak.


Berikut hal hal yang bisa kita lakukan untuk dapat mengendalikan dengan benar dan selamat saat terjadinya gangguan di kecepatan tinggi seperti dirangkum dari Autocar Indonesia:


1. Lakukan pemegangan lingkar kemudi dengan benar: pada posisi jarum jam 9 untuk tangan kiri dan jam 3 untuk tangan kanan. Saat terjadi putaran mendadak pada setir, tangan jangan sampai beradu atau berdempetan antara keduanya.


2. Jika terjadi pecah ban, kendalikan kemudi dengan memutarnya ke arah berlawanan dari perubahan arah mobil dengan cepat dan terkontrol. Jangan langsung menginjak rem, karena justru mobil bisa tak terkendali.


3. Jika jalan licin akibat hujan yang dapat mengakibatkan mobil selip, kendalikan lingkar kemudi dan jangan melakukan pengereman.


4. Lakukan pengereman secara perlahan dan halus, jangan melakukan pengereman mendadak. Lakukan dahulu pengendalian kemudi, dan setelah memperoleh kontrol pada mobil Anda, baru lakukan pengereman.


5. Periksa kondisi kendaraan Anda agar layak untuk digunakan di kecepatan tinggi.


Dengan mengetahui cara mengantisipasi gangguan-gangguan yang terjadi dengan benar, hal tersebut akan banyak membantu Anda dalam menjaga keselamatan. Dengan mengikuti kursus atau latihan-latihan mengemudi aman (safety driving) Anda dapat melakukan latihan-latihan untuk mengantisipasi hal tersebut di atas

Sumber : Ghiboo.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar